Ada banyak manfaat melakukan sounding yang akan orang tua dapat. Sama seperti orang dewasa yang akan merasa aman ketika memiliki jadwal kegiatan yang pasti, hal ini pun berlaku pada anak kecil. Namun bagaimanakah teknik yang tepat dalam menerapkannya? Simak pembahasan selengkapnya di bawah ini.
Manfaat Melakukan Sounding yang Wajib Diketahui Orang Tua
Sounding adalah aktivitas mengatakan secara berulang nilai-nilai positif pada anak. Bisa berkaitan dengan kegiatan yang akan dilakukannya, suasana yang akan anak hadapi serta bagaimana seharusnya ia bersikap. Saat melakukan sounding, orang tua diharapkan selalu bersabar serta tidak bosan untuk mengulanginya hingga anak paham akan apa yang orang tua sampaikan.
Ada banyak manfaat melakukan sounding yang akan didapat parents, antara lain:
- Anak akan memiliki nilai-nilai positif yang tertanam dalam dirinya sesuai dengan value keluarga yang parents Misalnya, ketika bertemu dengan saudara yang lebih tua seperti om atau tante, maka anak akan bersalaman sambil mencium tangan sebagai salah satu bentuk sopan santun.
- Meminimalkan perilaku negatif anak ketika diajak mengikuti kegiatan yang mungkin membosankan baginya, semisal ikut kondangan. Dengan melakukan sounding sebelum berangkat, secara otomatis anak akan mempersiapkan dirinya.
- Sounding dapat membentuk sikap disiplin dan tidak rewel, seperti saat anak diajak belanja bulanan ke supermarket.
- Sounding juga mempermudah anak untuk melepaskan ketergantungan pada sesuatu. Sebagai contoh, ketika anak sudah menggunakan popok semenjak bayi, otomatis untuk melepaskan kebiasaan ini bukanlah sesuatu yang mudah. Dengan melakukan sounding secara berulang, ia pun bisa lepas popok dengan tenang tanpa tantrum berlebihan. Selain melepas popok, sounding juga biasa dilakukan pada seorang anak yang hendak disapih agar minim drama.
- Sounding membuat anak menjadi lebih mandiri dan siap menghadapi tantangan. Hal ini bisa dialami oleh anak-anak preschool yang harus menghadapi dunia sekolah yang masih asing. Dengan melakukan sounding, si kecil merasa lebih siap menghadapi berbagai kegiatan di sekolah.
Teknik Melakukan Sounding yang Bisa Parents Lakukan
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, sounding dilakukan secara berulang agar nilai-nilai baik tertanam di alam bawah sadar si kecil sehingga nantinya secara otomatis akan bersikap sesuai dengan yang diharapkan.
Berikut teknik melakukan sounding yang bisa parents coba, yaitu:
- Dalam keadaan bersih, buat tubuh si kecil rileks. Anda bisa melakukannya saat ia selesai mandi atau sebelum tidur malam. Minta ia memejamkan mata dan menarik nafas dalam.
- Tepuk perlahan hingga si kecil mulai terlelap. Saat dalam keadaan setengah sadar, bisikkan kalimat-kalimat positif yang ingin parents sampaikan padanya.
Dalam melakukan sounding perhatikan penggunaan kalimat. Pilihlah kata yang efektif dan tepat serta hindari penggunaan kalimat negatif ya. Nah, itulah manfaat melakukan sounding yang bisa parents dapatkan. Lakukan dengan sabar, penuh kasih sayang dan konsisten.
Leave a Comment